SEBUAH lagu yang ditulis oleh komposer Yunani bernama Manos Hacidakis berjudul “Kemal” telah dilarang di Athena menyusul adanya tuduhan bahwa lagu tersebut berfungsi sebagai propaganda Islam.
Pihak sekolah menerima beberapa keluhan setelah seorang guru sekolah dasar di Yunani memberikan lirik lagu “kemal” kepada siswa kelas 5 untuk dibaca selama pelajaran berikutnya
Pihak sekolah mengatakan mereka menerima keluhan bahwa sebuah propaganda Islam sedang dilakukan melalui lagu “Kemal” tersebut. Alasannya karena dalam lirik lagu itu ada tiga kali kata “Allah” disebutkan.
Dalam pernyataannya di media sosial, guru yang dituduh menyebarkan propaganda Islam lewat lagu “Kemal” itu menjelaskan bahwa ia dipanggil ke kantor kepala sekolah setelah beberapa orang tua murid menyampaikan keluhannya.
Lagu “Kemal” disusun oleh Hacidakis untuk seorang pemuda bernama Kemal yang dia temui di New York pada tahun 1968.
Sumber : islampos.com