Kalau 7 Kebiasaan Ini Kamu Lakukan, Tandanya Kamu Termasuk Calon Orang Kaya



Ngomongin soal kesuksesan dan hasil yang menguntungkan dari kesuksesan tersebut di usia 20-an seperti kamu sekarang ini rasanya kurang afdol karena kamu belum sampai ke sana. Tapi, ada yang membedakan antara orang yang siap jadi orang kaya dan sukses dengan orang yang nggak siap, dan perbedaan tersebut diawali dari berbagai kebiasaan yang secara tidak sadar dimiliki sejak kamu berusia 20-an. Mau tahu apa aja kebiasaan anak muda yang pasti membawa kamu pada status orang kaya nantinya?

1. Kebiasaan memberi


Seperti kata pepatah, “Nggak ada orang yang semakin miskin dengan banyak memberi”, karena apa yang kamu berikan suatu saat akan berbalik berlipat kali ganda ke kamu sendiri, asalkan kamu tulus melakukannya. Jadi, buruan cek apa sih yang kamu miliki saat ini, dan itu nggak harus berupa materi, lho. Kalau kamu punya waktu, berikan waktu tersebut bagi orang lain, bisa orangtua, bisa juga kaum yang membutuhkan. Kalau kamu punya tenaga, atau bahkan sedikit uang, segera bangun kebiasaan menyisihkan dan menyempatkan karena memberi berarti melatih diri untuk hidup berlebih namun tidak pamrih. 

2. Kebiasaan belajar hal baru


Pernahkah kamu menargetkan hal-hal baru untuk kamu pelajari? Hmm, begitu pula dengan para konglomerat dan filantropis terkaya di dunia macam Bill Gates dan Mark Zuckerberg. Mental orang kaya dan sukses adalah mental yang tidak pernah puas. Mereka menyadari bahwa masih banyak hal yang belum mereka ketahui meski mereka sudah di atas angin. Karenanya, kerendahan hati mereka ditunjukkan lewat kemauan untuk belajar. Mark Zuckerberg bahkan men-challenge dirinya untuk membaca buku baru setiap bulan. Apa yang kamu ingin ketahui dan belum kamu kuasai? Kamu bisa mulai dari sana, dari sekarang.

3. Kebiasaan suka membaca


Di era digital seperti ini, bakal sulit buat kamu untuk fokus dan membaca buku saat kegiatan menatap layar smartphone dan browsing sampai puas atau lama-lama di media sosial buat stalking jadi lebih menarik. Karena itu, kamu bisa mengalihkan kegiatan membaca kamu dan mengombinasikannya dengan kegiatan browsing lewat BaBe, aplikasi aggregator berita yang memberi kamu akses ke berbagai macam media yang tersedia di dunia maya, membuat kamu lebih update dengan situasi dunia dan situasi daerah kamu sekaligus menambah pengetahuan serta sudut pandang yang baru karena sumber berita yang beragam. Salah satu rahasia orang terkaya di dunia adalah selalu update dengan informasi dan kondisi terkini dan bisa beradaptasi dengan tren terbaru karena nggak cuek sama hal-hal di sekitar, lho!

4. Kebiasaan nggak munafik dan cari muka


Kamu pasti familiar deh sama istilah yang sering digunakan buat menyebut orang yang nggak tulus ini? Sebutan fake atau yang dalam bahasa Indonesia-nya 'palsu' ini bisa diasosiasikan dengan kebiasaan cari muka atau sikap munafik yang di depan nggak sama dengan di belakang. Kalau kamu masih suka mencari perhatian dan selalu ingin menyenangkan orang lain meski dalam hati kamu nggak nyaman, segera stop kebiasaan itu. Belum ada kisah orang sukses yang tidak menentang arus dan meraih posisi yang sekarang dimiliki atas hasil menyenangkan orang lain.

Jadilah diri kamu apa adanya yang tulus, dan ingat, kalau kamu harus menyenangkan orang terlebih dahulu sebelum orang tersebut menerima kamu, maka orang tersebut hanya membuang waktu kamu saja. 

Ada janji? Ada deadline yang harus dipenuhi? Tugas yang harus dikumpulkan? Jam bangun yang harus ditaati? Kebiasaan sehat yang mulai dibangun dan diusahakan setiap harinya? Kalau di usia semuda sekarang aja kamu udah mampu menyeimbangkan dan mengatur waktu kamu sesuai porsi kegiatan kamu masing-masing, kamu mah udah siap banget jadi orang kaya. Orang kaya yang memulai dari nol dengan rela hati mendisiplinkan dirinya, bersakit-sakit dengan segudang hal yang harus dikerjakan, terdesak waktu, namun berhasil diselesaikan.

Disiplin waktu juga bisa berarti kamu pandai memanfaatkan waktu kamu untuk memilih mana yang terpenting untuk dilakukan, seperti saat kamu membaca berita dan langsung memilih topik yang menurut kamu paling penting. Dengan fitur personalisasi berita BaBe, kamu bakal lebih menghemat waktu kamu untuk membaca berita-berita yang memang paling kamu perlukan karena sudah langsung dipilihkan untuk kamu. Disiplin adalah kunci kesuksesan, karena artinya fondasi yang kamu bangun bukan jenis fondasi yang mudah tergoyahkan.

6. Kebiasaan menjaga kesehatan


Semua kerja keras yang kamu lakukan nggak akan ada artinya kalau ujung-ujungnya kamu harus menderita berbagai macam masalah dengan kesehatan kamu karena nggak menjaga diri selagi muda. Kamu nggak bisa beralasan kalau kamu nggak ada waktu, karena menjaga kesehatan adalah bentuk utama dari mencintai diri kamu sendir. Percuma aja kalau kamu udah mampu mencapai puncak tapi harus berhenti karena sakit. Jadi, yuk mulai merutinkan jadwal olahraga dan makan makanan yang lebih sehat. Percaya deh, waktu yang kamu sisihkan dan uang yang kamu keluarkan itu nggak akan percuma.

7. Kebiasaan mendengarkan dan tidak sembarangan berbicara


Membiasakan diri untuk menjadi pendengar yang baik bagi orang lain akan memberikan kamu perspektif yang jauh berbeda dari ketika kamu yang lebih banyak berbicara. Kamu juga akan meningkatkan kemampuan observasi kamu, yang akan membekali kamu untuk lebih menjadi pengamat dalam dunia yang kamu tekuni dan membantu kamu membuat keputusan berdasarkan kepekaan kamu terhadap hal-hal yang ada di sekitar kamu. Dua telinga kamu lebih banyak dari satu mulut bukan tanpa alasan, dan mulailah lebih banyak berinteraksi sebagai pendengar jika ingin sukses mencapai gaya hidup yang kamu inginkan.



Udah melakukan sebagian kebiasaan yang disebutkan di atas? Kalau iya, selamat, kamu udah ada di jalan yang benar menuju kesuksesan.

Sumber : idntimes.com

Subscribe to receive free email updates: