Tips Untuk Para Orang Tua : Hubungan tak direstui orang tua, alasan Nurri kabur dari rumah



Nurria Puji Lestari (16), siswi SMK 22, Jakarta yang sempat dinyatakan hilang kini telah kembali kepangkuan kedua orang tuanya. Rupanya, Nurri kabur bersama Muhammad Fadli, pacarnya lantaran hubungan mereka tak direstui oleh orang tua Nurri.

"Selama ini mereka suka sama suka tapi dari saya, saya kurang setuju. Karena masih sekolah. Saya tidak tahu banyak anak itu (pacar Nurri)," ujar ayah Nurri, Budiyanto di Polsek Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa (8/3).

Lantaran tak menyetejui anaknya memadu kasih dengan remaja pria kelas 3 SMP itu, Budi mengaku memberikan perlindungan lebih kepada anaknya sulungnya tersebut.

Meski demikian, Budi mengaku bersyukur karena kini anaknya telah berhasil ditemukan. "Ya saya sangat sesalkan saat itu saya panik tapi setelah ketemu saya bersyukur.

Saat ditemukan Nurri bersama Muhammad Fadli, pacarnya. Keduanya ditemukan di sebuah warung di Puncak, Bogor. Keduanya diketahui ke Bogor dengan menggunakan jasa transportasi umum (bus).

Sebelumnya diberitakan, seorang anak gadis bernama Nurria Puji Lestari hilang tak diketahui keberadaannya di sekitar Pasar Minggu-Tanjung Barat, Minggu (6/3). Siswi di SMKN 22 Jakarta ini dilaporkan hilang oleh orangtuanya setelah sebelumnya pamit akan ke rumah temannya yang berada di Pasar Minggu dengan menaiki angkot

Sumber : merdeka.com

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :